UNPI • UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA
Para lImuwan Serap Karbon Dioksida untuk Dinginkan Bumi
glg/reuters • Jumat, 28 Juli 2017 10:57 Wib
Para lImuwan Serap Karbon Dioksida untuk Dinginkan Bumi
Sumber Foto : news.yahoo.com
UNPI-CIANJUR.AC.ID - Para ilmuwan menyerap karbon dioksida dari udara menggunakan kipas raksasa dan bersiap melepaskan gas itu dari balon guna meredupkan cahaya matahari sebagai bagian dari rekayasa iklim untuk mendinginkan planet.
 
Di pedesaan dekat Zurich, perusahaan Swiss, Climeworks, mulai menyerap gas-gas rumah kaca dari udara tipis pada Mei menggunakan kipas raksasa dan penyaring dalam proyek senilai 23 juta dolar AS yang disebut sebagai 'pabrik penangkap karbon dioksida komersial' pertama di dunia.
 
Di seluruh dunia, penelitian 'penangkapan udara langsung' yang hanya dilakukan oleh sejumlah perusahaan seperti Climeworks dalam beberapa tahun terakhir mendapat puluhan juta dolar AS dari sumber-sumber seperti pemerintah, pendiri Microsoft Bill Gates dan European Space Agency.
 
Kalau dikubur di bawah tanah, sejumlah besar gas-gas rumah kaca yang diekstraksi dari udara akan membantu mengurangi temperatur global, langkah radikal melampui pemangkasan emisi yang menjadi fokus Kesepakatan Paris.
 
Climeworks menghitung sekarang butuh biaya sekitar 600 dolar AS untuk mengekstrak satu ton karbon dioksida dari udara dan kapasitas penuh pabrik mereka sampai 2017 hanya 900 ton per tahun. Itu ekuivalen dengan emisi tahunan 45 orang Amerika.
 
Dan Climeworks menjual gas ke rumah kaca terdekat sebagai penyubur untuk menumbuhkan tomat dan ketimun dan punya kemitraan dengan Audi, yang berharap bisa menggunakan karbon dioksida sebagai bahan bakar yang lebih hijau.
 
Perusahaan punya ambisi mengubah planet dengan memangkas biaya hingga sekitar 100 dolar AS per ton dan menangkap satu persen emisi karbon global dari kegiatan manusia pada 2025, menurut Jan Wurzbacher, direktur dan pendiri Climeworks.
 
"Sejak Kesepakatan Paris, bisnis secara substansial berubah," katanya. Dengan perubahan minat investor dan pemegang saham menjauh dari penggunaan karbon dalam industri ke pengendalian perubahan iklim.
 
Namun penalti untuk pabrik-pabrik, pembangkit listrik dan mobil yang membuang karbon ke atmosfer rendah atau tidak ada sama sekali. Di Uni Eropa biayanya lima euro per ton.
 
Dan mengisolasi karbon dioksida rumit karena gas itu hanya 0,04 persen di udara. Karbon dioksida murni hasil isolasi kemudian dikirimkan menggunakan truk-truk ke rumah-rumah kaca terdekat atau ke tempat pembuatan minuman yang meruap dengan biaya sekitar 300 dolar AS per ton di Swiss. Demikian Reuters.
Berita Terkini
KUNJUNGAN BALASAN FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS JAYABAYA  KE FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Minggu, 04 Februari 2024 23:20 Wib • HUMAS UNPI
KUNJUNGAN BALASAN UNIVERSITAS PASUNDAN  (UNPAS) BANDUNG KE UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Minggu, 21 Januari 2024 00:22 Wib • Humas UNPI
SAFARI KAMPUS SMA AL – MA’MOEN KE- UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Selasa, 12 Desember 2023 15:00 Wib • Humas UNPI
Berita Populer
Apa itu STEM (Science Technology Engineering Math)?
Jumat, 24 Agustus 2018 09:15 Wib • unpi/Lifewire
Perguruan Tinggi Swasta Diimbau Terapkan Belajar Jarak Jauh
Senin, 16 Maret 2020 09:03 Wib • unpi/republika
Olahraga +
MAHATALA EKSPEDISI 12 PUNCAK GUNUNG DALAM HUT CIANJUR KE-346
Humas YPYMT/UNPI • Rabu, 02 Agustus 2023 19:35 Wib
Menpora Apresiasi Atlet Indonesia yang Berlaga di Olimpiade Tokyo
unpi/berita satu • Jumat, 30 Juli 2021 12:00 Wib
Awal Mula Kejuaraan Dunia Balap Motor Terbentuk
unpi/antaranews • Jumat, 14 Juni 2019 14:17 Wib
Politik dan Hukum +
SOSIALISASI DAN IMPLEMENTASI PERATURAN BAWASLU DAN PRODUK HUKUM NON PERATURAN BAWASLU
HUMAS UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 17:57 Wib
 Pentingnya Paten Bagi Sebuah Penemuan
unpi/republika • Jumat, 14 Juni 2019 16:56 Wib
Mahasiswa harus menjadi Garda Terdepan Tolak Politik Uang
unpi/antaranews • Jumat, 14 Juni 2019 12:40 Wib
Ilmu Pengetahuan dan Teknologi +
Kisah Terciptanya Bolpoin yang Menoreh Sejarah Dunia Tulis-Menulis
unpi/nationalgeograpi • Jumat, 14 Juni 2019 12:00 Wib
6 Cara Meningkatkan Kecerdasan Menurut Sains
unpi/kompas.com • Jumat, 14 Juni 2019 11:00 Wib
Dengan Memaksimalkan Dunia Digital, Gunakan Media Sosial Jadi Personal Branding
UNPI/REPUBLIKA.CO.ID • Jumat, 14 Juni 2019 16:49 Wib
Sosial +
KOLABORASI KEGIATAN TRAUMA HEALING DAN PSIKOSOSIAL UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR BERSAMA UNIVERSITAS JAYABAYA
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 17:00 Wib
PENANDATANGANAN MEMORENDUM OF AGREEMENT (MOA) FIKOM UNPI X FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS JAYABAYA
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 18:00 Wib
KULIAH KERJA NYATA (KKN) UNPI 2022
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 17:00 Wib
Pendidikan +
KUNJUNGAN BALASAN FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS JAYABAYA  KE FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
HUMAS UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 23:20 Wib
KUNJUNGAN BALASAN UNIVERSITAS PASUNDAN  (UNPAS) BANDUNG KE UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 00:22 Wib
SAFARI KAMPUS SMA AL – MA’MOEN KE- UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA (UNPI) CIANJUR
Humas UNPI • Jumat, 14 Juni 2019 15:00 Wib

PROGRAM STUDI UNPI

Universitas Putra Indonesia, saat ini memiliki 4 fakultas

FAKULTAS EKONOMI
Menyiapkan sarjana di bidang manajemen yang mampu mengelola perusahaan dalam proses pemasaran, sumber daya manusia serta mampu menyelesaikan masalah perusahaan.
FAKULTAS TEKNIK
Menyiapkan sarjana dalam bidang teknik yang mampu menguasai dan menyelesaikan masalah dengan komputer dan berperan sebagai pembuat perangkat lunak komputer
FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI
Menyiapkan sarjana yang mampu mencari, mengolah, menulis dan menyampaikan berita secara efektif melalui media massa yang sesuai dengan kode etik jurnalistik
FAKULTAS SASTRA
Menyiapkan Sarjana dalam bidang Sastra Inggris yang mampu mengembangkan lembaga kerja yang menggunakan komunikasi lisan dan tulisan dalam Bahasa Inggris